Bagaimana Make Up Ala Korea? - fashion korea-
Tampil cantik merupakan idaman bagi kaum hawa. Salah satu cara tampil
cantik adalah dengan berdandan. Anda ingin dandanan yang sederhana namun
tetap terlihat fresh? Contohlah make-up artis korea. Make-up ini mudah
dalam pengaplikasiannya. Make up ala korea dapat dipakai untuk ke kantor
(tambahan: eyeshadow coklat atau orange muda), bertemu klien (tambahan:
eyeliner lebih tebal), ke pesta (tambahan: lipstick ber-glitter dan
bulu mata palsu). Pada dasarnya, gaya make up Korea memiliki ciri khas
memoles wajah untuk membuat wajah terlihat flawless seperti boneka
porselen. Dan sebagai acuan dasar gaya make up korea adalah sebagai
berikut:
Make Up Ala Korea |
• Menyamarkan kulit yang kurang halus menjadi sehalus porselen
• Membentuk alis yang tebal atau lurus (atau juga segitiga)
• Minimum, atau tidak banyak memakai eye shadow
• Untuk bibir, menggunakan warna natural (alam)
Menurut Seung Young Jang salah satu International Make Up Professional artist yang berasal dari Korea ini mengatakan bahwa untuk mendapatkan riasan yang sempurna bisa dilakukan dengan tiga hal. Pertama, gunakan foundation terlebih dahulu. Kemudian, gunakan concealer di bagian bawah garis mata hingga ujung mata yang berfungsi untuk menutup seluruh kekurangan mata dan menyamarkan efek hitam bagian mata agar tidak terlihat jelas. Kedua, gunakan terlebih dahulu blus on, setelah itu baru eye shadow. Langkah ini dilakukan agar efek soft atau strong yang ingin ditonjolkan dapat terlihat jelas. Ketiga, bubuhkan sedikit shading dan berikan sentuhan shading agar terlihat lebih shoft. Tapi dalam setiap penampilan tidak perlu harus menggunakan shading. Tetaplah tampil percaya diri dengan hasil yang natural itu lebih bagus.
Berikut detail lengkap tips bagaimana make up ala korea:
- Gunakan BB cream dari leher dan wajah secara merata. BB cream juga dapat diaplikasikan di kelopak mata.
- Aplikasikan shimmer eyeshadow di kelopak mata. Selanjutnya tambahkan eyeliner sepanjang garis bulu mata. Bagian ujung tarik lebih panjang dan tebalkan ke arah atas, lewat dari batas sudut terluar mata, agar terkesan tajam dan penuh.
- Untuk alis, gunakan eyeshadow untuk efek menebalkannya (jika sudah tebal, tidak perlu). Aplikasikan eyeshadow tipis searah tumbuhnya alis, agar terkesan lebih natural.
- Jika bulu mata tak lentik, kita dapat menggunakan bulu mata palsu, atau bulu mata asli dapat ditebalkan dengan cara menjepit dan gunakan maskara.
- Lalu aplikasikan blush on dari tulang pipi ke arah pipi, dengan arah memutar. Untuk kulit putih atau kuning langsat dapat menggunakan blush on warna pink, kulit gelap memakai oranye, peach, atau terakota.
- Untuk pemulas bibir, kita bisa menggunakan lipstick atau lipgloss (glitter atau shimmer) warna pink, orange, peach, atau nude. Untuk kesan bibir penuh, pakai warna nude atau coklat muda, lalu kasih lipstik glosi. Jadi ada dua tone warna yang tidak terlihat tebal, tapi nampak seksi.
- Finishing-nya, sapukan bedak tabur ber-shimmer. Untuk kulit berminyak, sebaiknya gunakan bedak tabur yang mengandung mineral, dibanding bedak padat.
Demikian tips bagaimana tampil cantik dengan make up ala korea. Semoga bermanfaat,
Tidak ada komentar:
Posting Komentar